Siapa yang suka floss roll bun (roti gulung abon) yang maknyus? Kini anda bisa membuatnya sendiri di rumah dengan bantuan resep kami yang cukup sederhana dan mudah dipelajari. Mari, coba resep pilihan Kisarasa berikut ini.
Hanya dengan 22 bahan, anda sudah dapat membuatnya dengan menggunakan bahan-bahan yang ada di dapur. Atau kamu dapat memperoleh bahan-bahannya terlebih dahulu di pasar tradisional, minimarket ataupun supermarket.
Tak usah beli di luar lagi karena bunda mampu membuatnya di rumah dan dipastikan hidangannya lebih sehat dan berkualitas.
Bahan-bahan
- Bahan Biang (campur jadi satu, aduk&diamkan 5 menit)
- 150 ml
susu cair hangat kuku - 10 gr
ragi - 1 sdm
gula pasir - Bahan Adonan
- 400 gr
terigu protein tinggi - 100 gr
terigu protein sedang - 60 gr
gula pasir - 2 butir
kuning telur - 1 butir
telur utuh - 50-70 ml
whipped cream - 90 gr
margarin/mentega - Olesan
- 1 butir
kuning telur dikocok - Taburan
- 1-2 batang
daun bawang, iris halus - 1-2 buah
cabe merah keriting, iris halus - Secukupnya
wijen putih - Isian
- Secukupnya
mayones - Secukupnya
kental manis - Secukupnya
abon sapi
Jika semua bahan telah disiapkan kita lanjut untuk langkah pembuatannya.
Berikut 9 langkah gampang untuk membuat floss roll bun (roti gulung abon) :
Langkah pembuatan
- Campur semua bahan biang, aduk dan biarkan sekitar 5 menit hingga mengeluarkan busa.
- Mixing terigu, telur, gula dan bahan biang hingga rata. Masukkan whipped cream sedikit², aduk rata. Bila dirasa sudah pas (tidak kelembekan), stop menuang whipped creamnya. Terakhir masukkan margarin/mentega. Aduk hingga kalis.
- Diamkan hingga mengembang 2x lipat. Tutup dengan serbet bersih agar tidak kering. Tonjok adonan untuk mengeluarkan udara di dalamnya dan uleni kembali sebentar saja.
- Pindahkan ke meja kerja. Bagi menjadi dua adonan sama banyak. Gilas menjadi bentuk kotak (menyesuaikan bentuk loyang). Pindahkan adonan ke loyang yg sudah dioles margarin. Tusuk² adonan dengan garpu agar tidak mengangkat ketika dioven.
- Oles dengan kuning telur. Beri topping taburan daun bawang, cabe merah dan wijen.
- Oven hingga matang.
- Ketika roti sudah hangat/dingin, pindahkan ke kertas roti/meja kerja. Balik roti (jadi bagian yg ada toppingnya ada di bawah) dan beri Isian (mayones dkk). Gulung perlahan sambil dipadatkan. Tunggu sekitar 15 menit agar roti set. (Hiks rotiku patah dan jadi berhamburan toppingnya , mungkin kurang banyak olesannya ya). Memang masih perlu banyak belajar bikin roti sih…
- Potong² menjadi beberapa bagian. Setiap pinggir roti dioles dengan mayones dan abon.
- Adonan yg satu lagi aku buat roti isi aja hihi…
Semoga resep floss roll bun (roti gulung abon) ini bisa menjadi referensi dan inspirasi dalam memasak di rumah. Terima kasih sudah mengunjungi halaman kami, sampai jumpa di resep selanjutnya!
Bila situs ini bermanfaat, jangan lupa simpan halaman ini dan bagikan ke keluarga, teman-teman atau kerabat anda.