Siapa yang suka pek cam kee (ayam hainan) yang enak? Kini bunda bisa membuatnya sendiri di rumah dengan bantuan resep kami yang tidak sulit untuk diikuti dan dipahami. Silakan, coba resep pilihan Kisarasa berikut ini.
Hanya dengan 22 bahan, bunda sudah dapat membuatnya dengan menggunakan bahan-bahan yang ada di dapur. Atau bunda dapat membeli bahan-bahannya terlebih dahulu di pasar tradisional, minimarket ataupun supermarket.
Nggak perlu beli di luar lagi karena anda mampu membuatnya di rumah dan dipastikan hidangannya lebih sehat dan berkualitas.
Bahan-bahan
- 5 potong
ayam (lebih bagus ayam kampung) - 1200 mL
air - 1 sdt
jahe bubuk - 2 sdt
garam - 1 sdm
gula - 1/2 sdt
merica - 1 sdt
penyedap - 1 sdm
minyak wijen - Topping
- secukupnya
minyak goreng - 10 siung
bawang putih - 2 buah
jahe - 2 sdt
minyak wijen - Nasi Bumbu
- 1,5 cup
beras - 450 mL
air rebusan ayam - Pendamping
- Nasi bumbu
- Daun bawang
- Selada
- Timun
- Sambal
Setelah semua bahan telah disiapkan kita lanjut untuk langkah pembuatannya.
Ada 15 langkah gampang untuk membuat pek cam kee (ayam hainan) :
Langkah pembuatan
- Ayam bisa dipotong menjadi bagian yang lebih kecil terlebih dahulu, atau nanti setelah matang.
- Didihkan 600 mL air di dalam panci. Lalu rebus ayam dengan api sedang selama 5 menit atau hingga keluar busanya.
- Buang air rebusan yang berbusa. Tuang air baru hingga ayam terendam seluruhnya.
- Tambahkan juga bumbu ke dalam air rebusan. Tutup panci, lalu rebus selama 15 menit.
- Sementara itu, kita bisa membuat topping dengan mencincang bawang putih.
- Tumis hingga bawang kekuningan. Lalu, tambahkan irisan jahe.
- Matikan api, lalu tambahkan minyak wijen. Sisihkan separuh untuk memasak beras.
- Setelah waktu rebus ayam habis, matikan api dan ambil 450 mL air rebusan untuk memasak beras.
- Tutup panci ayam, dan biarkan terhangatkan selama 15 menit.
- Masukkan beras ke rice cooker. Campur air rebusan kaldu dengan separuh topping bawang-jahe. Tambahkan 1 sdt saus tiram dan 2 sdm kecap asin. Tuang ke dalam rice cooker, tidak perlu diaduk. Tanak nasi.
- Setelah waktu menghangatkan ayam selesai, tetap tutup panci dan rebus kembali ayam selama 15 menit.
- Bila bisa, usahakan masih tersisa sedikit air rebusan ayam (sekitar 200 mL) sebelum waktu merebus habis.
- Matikan api panci ayam, lalu tambahkan minyak wijen. Aduk rata. Sisa air bisa digunakan sebagai kuah, cukup ditaburi irisan daun bawang.
- Setelah ayam matang, tata di piring, tuangkan topping bawang-jahe ke atasnya.
- Sajikan hangat dengan nasi bumbu/putih, kuahnya, selada, dan timun.
Semoga resep pek cam kee (ayam hainan) ini bisa menjadi referensi dan inspirasi dalam memasak di rumah. Terima kasih sudah mengunjungi halaman kami, sampai jumpa di resep lainnya!
Bila situs ini bermanfaat, jangan lupa simpan halaman ini dan bagikan ke keluarga, teman-teman atau kerabat anda.