Siapa yang suka strawberry cheese cake box yang lezat? Kini bunda bisa membuatnya sendiri di rumah dengan bantuan resep kami yang cukup sederhana dan mudah dipelajari. Silakan, coba resep pilihan Kisarasa berikut ini.
Hanya dengan 16 bahan, anda sudah dapat membuatnya dengan menggunakan bahan-bahan yang ada di dapur. Atau kamu dapat membeli bahan-bahannya terlebih dahulu di pasar tradisional, minimarket ataupun supermarket.
Tidak usah beli di luar lagi karena anda dapat membuatnya di rumah dan dipastikan hidangannya lebih sehat dan higienis.
Bahan-bahan
- Strawberry sauce
- 200 gram
strawberry segar, dipotong-potong (atau di bikin juice) - 80 gram
gula (ini sesuai selera ya) - 1 sendok makan
perasan jeruk nipis - 150 ml
air putih - Cheese Cream
- 100 gram
cheese spread filling (bisa pakai cream cheese) - 300 ml
whipped cream - 80 gram
gula halus (ini juga sesuai selera) - 1 sendok teh
vanili - 3 sendok makan
susu cair - Bahan crumbs
- 200 gram
biskuit (merk bebas) - 50 gram
butter/margarine - Lain-lain
- Wadah aluminium foil persegi panjang (suka-suka)
Setelah semua bahan telah disiapkan kita lanjut untuk langkah pembuatannya.
Ada 5 langkah mudah untuk membuat strawberry cheese cake box :
Langkah pembuatan
- Dalam wajan masukkan semua bahan strawberry sauce dan masak hingga mengental. Rasakan untuk tastenya jika kurang manis bisa ditambah gula (saya suka yang sedikit asam).
- Pembuatan cream cheese : haluskan cheese dengan mixer lalu tambahkan gula perlahan-lahan. Rasakan hingga memudar sedikit rasa asamnya tapi jangan sampai hilang. Setelah tercampur rata masukkan whipped cream tadi dan tambahkan vanila. Kocok hingga benar-benar tercampur rata.
- Crumbs : lelehkan margarine/butter tadi. Hancurkan biskuit tadi dengan food processor (jika tidak ada bisa pakai blender atau di tumbuk manual). Setelah hancur, siram dengan lelehan margarine atau butter tadi.
- Susun dimulai dari crumbs dibagian bawah, cream cheese diratakan kemudian disiram sauce strawberry diatasnya. Beri hiasan strawberry potong.
- Hasil warna strawberry saucenya memang agak pucat ya karena saya tidak tambahkan pasta ataupun pewarna. Kalau mau warnanya lebih cantik bisa diberi tambahan pasta strawberry ya
Semoga resep strawberry cheese cake box ini bisa menjadi referensi dan inspirasi dalam memasak di rumah. Terima kasih sudah mengunjungi halaman kami, sampai jumpa di resep selanjutnya!
Bila situs ini berguna, jangan lupa simpan halaman ini dan bagikan ke keluarga, teman-teman atau kerabat anda.