Siapa yang suka isi piringku: tongseng ayam yang enak? Kini bunda bisa membuatnya sendiri di rumah dengan bantuan resep kami yang jelas dan mudah dipahami. Marilah, coba resep pilihan Kisarasa berikut ini.
Cukup dengan 28 bahan, bunda sudah dapat membuatnya dengan menggunakan bahan-bahan yang ada di dapur. Atau bunda dapat memperoleh bahan-bahannya terlebih dahulu di pasar tradisional, minimarket ataupun supermarket.
Nggak usah beli di luar lagi karena kamu bisa membuatnya di rumah dan dipastikan hidangannya lebih sehat dan berkualitas.
Bahan-bahan
- Nasi (karbo)
- 3 cup
beras - 1 lembar
daun pandan - 1/2 sdt
garam Himalaya - 1 sdt
minyak kelapa - Secukupnya
air panas mendidih - Tongseng Ayam (lauk pauk dan sayuran)
- 500 gr
ayam potong/fillet (aku pake 3 dada + 1 paha atas) - 10 sdm
santan kental (aku pake 1 bungkus santan instan) - 600 ml
air - 4 buah
tomat hijau (aku adanya 2 tomat merah) - 5 lembar
kol, iris² - 2 buah
kentang sedang (aku ga ada stok) - 10 buah
Cabai rawit utuh (selera) - Secukupnya
kecap manis (selera) - Secukupnya
garam, gula pasir, lada bubuk dan kaldu bubuk - 1 batang
sereh, geprek - Bumbu Halus
- 6 buah
bawang merah - 3 buah
bawang putih - 3 butir
kemiri sangrai - 4 buah
Cabai merah keriting - 1/2 sdt
ketumbar - Lalapan/raw food (sayuran)
- Timun
- Selada
- Buah
- Pepaya
Kalau semua bahan telah disiapkan kita lanjut untuk langkah pembuatannya.
Ada 10 langkah mudah untuk membuat isi piringku: tongseng ayam :
Langkah pembuatan
- Cuci bersih beras minimal 3x. Sambil mencuci beras, didihkan air ya… Wadah mencucinya terserah mau pake apa, sesuai kebiasaan aja. Air bekas cucian beras bisa dipakai untuk menyiram tanaman dan insyaalloh membuatnya subur. Lalu tiriskan air bekas cuciannya.
- Masukkan semua bahan tambahan untuk memasak nasi. Penggunaan air jeruk nipis biasanya dipake untuk memutihkan hasil akhirnya (nasi), tapi kalo berasnya udah putih ya ga usah pake. Lalu tuang air panasnya. Banyaknya air biasanya satu ruas jari telunjuk di atas permukaan beras. Tapi tergantung jenis berasnya, kadang ada yg memang butuh air banyak atau airnya sedikit aja. Jadi, harap perhatikan jenis beras yg dipake.
- Tekan deh tombol ‘on’ untuk bekerja. Setelah tombol langsung berganti ke ‘warm’ jangan langsung diaduk, karena biasanya nasi masih tahap memasak jadi masih banyak airnya dan kalo diaduk nasi banyak menempel di dasar. Tunggu sekitar minimal 10 menit baru diaduk. Insyaalloh nasi akan mudah diaduk dan tidak nempel di dasar dan pinggir.
- Sekarang kita buat tongseng ayamnya: Kucuri ayam dengan air jeruk nipis dan siapkan semua bahan.
- Blending bumbu halus.
- Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak. Bila sudah harum, masukkan sereh dan daun salam jeruk (tambahan dariku). Masukkan potongan ayam dan aduk² hingga ayam berubah warna menjadi putih.
- Tambahkan air dan santan.
- Beri garam, gula pasir, kaldu bubuk, lada bubuk dan kecap manis sesuai selera. Tes rasa sesuai selera ya… Masak hingga ayam matang.
- Ayam sudah matang dan empuk, masukkan potongan kol Cabai rawit utuh dan tomat. Kol Cabai dan tomat aku masukkan terakhir pas ayam sudah matang karena kol dkk cepat matang jadi biar ga terlalu blenyek. Masya Alloh ini enak banget loh, suami dan anak² sukaaa…
- Jangan lupa sajikan dengan buah. Porsi Isi Piringku terdiri makanan pokok yakni sumber kabohidrat dengan porsi 2/3 dari 1/2 piring. Lalu dilengkapi dengan lauk pauk dengan porsi 1/3 dari 1/2 piring. Untuk setengah piring lainnya diisi dengan proporsi sayur-sayuran dengan porsi 2/3 dan buah-buahan dengan porsi 1/3. (Kominfo.go.id)
Semoga resep isi piringku: tongseng ayam ini bisa menjadi referensi dan inspirasi dalam memasak di rumah. Terima kasih sudah mengunjungi halaman kami, sampai jumpa di resep berikutnya!
Bila situs ini bermanfaat, jangan lupa simpan halaman ini dan bagikan ke keluarga, teman-teman atau kerabat anda.