Siapa yang suka bubur candil pelangi yang sedap? Kini bunda bisa membuatnya sendiri di rumah dengan bantuan resep kami yang simpel dan mudah diikuti. Yuk, coba resep pilihan Kisarasa berikut ini.
Cukup dengan 17 bahan, anda sudah dapat membuatnya dengan menggunakan bahan-bahan yang ada di dapur. Atau bunda dapat memperoleh bahan-bahannya terlebih dahulu di pasar tradisional, minimarket ataupun supermarket.
Tidak usah beli di luar lagi karena bunda bisa membuatnya di rumah dan dipastikan hidangannya lebih sehat dan higienis.
Bahan-bahan
- Bahan Candil:
- 250 gram
tepung ketan putih - 50 gram
tepung maizena - 150-200 ml
air - 1/2 sendok teh
garam - 1/4 sendok teh
baking soda - Beberapa tetes
pewarna makanan: merah, hijau, coklat, kuning - Bahan Kuah:
- 1 liter
air - 3 sendok makan
tepung ketan, larutkan dengan 100 ml air - 150 gram
gula jawa/aren - 2 sendok makan
gula pasir - 1/2 sendok teh
garam - 1 lembar
daun pandan - 1 batang
kayu manis - Pelengkap:
- 200 ml
santan kental
Kalau semua bahan telah disiapkan kita lanjut untuk langkah pembuatannya.
Berikut 7 langkah gampang untuk membuat bubur candil pelangi :
Langkah pembuatan
- Siapkan mangkuk, masukkan bahan kering (tepung, garam, dan baking soda), aduk rata menggunakan spatula. Tuangkan air sedikit demi sedikit sambil adonan diaduk, jika telah terbentuk adonan yang dapat dipulung maka hentikan menuangkan air.
- Bagi adonan menjadi beberapa bagian, tergantung berapa jenis warna yang akan anda gunakan. Masukkan masing-masing bagian adonan di mangkuk terpisah, beri beberapa tetes pewarna berbeda di masing-masing bagian. Aduk rata.
- Siapkan panci, isi dengan air. Masukkan daun pandan dan kayu manis, rebus hingga mendidih. Kecilkan api hingga air hanya berupa letupan-letupan kecil.
- Bulatkan adonan sebesar kelereng atau sesuai selera di telapak tangan hingga menjadi bola yang smooth. Masukkan ke dalam air mendidih, lakukan hingga semua adonan habis. Ketika bola-bola ketan matang maka akan mengapung sendiri. Masukkan gula jawa/aren yang telah dirajang halus, tambahkan garam dan gula pasir, aduk menggunakan sendok kayu/sendok sayur.
- Jika semua bola-bola ketan telah mangapung, tuangkan tepung ketan yang dilarutkan dengan air, aduk hingga kuah menjadi mengental. Jika anda merasa kuah masih kurang kental maka anda bisa menambahkan lagi larutan tepung ketan ke dalam kuah. Masak hingga mendidih. Angkat.
- Di panci kecil terpisah, panaskan santan hingga mendidih, aduk-aduk selama santan dimasak agar tidak pecah. Angkat.
- Sajikan bubur candil di mangkuk dan siram dengan kuah santan di atasnya. Bubur siap disajikan. Selamat mencoba.
Semoga resep bubur candil pelangi ini bisa menjadi referensi dan inspirasi dalam memasak di rumah. Terima kasih sudah mengunjungi halaman kami, sampai jumpa di resep berikutnya!
Bila situs ini bermanfaat, jangan lupa simpan halaman ini dan bagikan ke keluarga, teman-teman atau kerabat anda.