Siapa yang suka sop kimlo yang nikmat? Kini kamu bisa membuatnya sendiri di rumah dengan bantuan resep kami yang cukup sederhana dan mudah dipelajari. Mari, coba resep pilihan Kisarasa berikut ini.
Hanya dengan 17 bahan, kamu sudah dapat membuatnya dengan menggunakan bahan-bahan yang ada di dapur. Atau bunda dapat memperoleh bahan-bahannya terlebih dahulu di pasar tradisional, minimarket ataupun supermarket.
Nggak usah beli di luar lagi karena anda dapat membuatnya di rumah dan dipastikan hidangannya lebih sehat dan higienis.
Bahan-bahan
- 1/2 ekor
ayam kampung - 5 siung
bawang putih, iris halus - 3 cm
jahe, geprek (boleh skip jika tak suka rasa jahe) - 2 sdt
garam - 1 sdt
kaldu bubuk - 1 sdt
lada halus - segenggam
jamur kuping kering - 1/2 ons
sedap malam kering - 1 lembar
kembang tahu kering, robek-robek sesuai selera - 10
baso ikan - 2 buah
wortel potong sesuai selera - 1 bungkus
soun ukuran kecil (rendam dalam air hingga lunak) - 2 batang
daun bawang seledri, iris tipis - 5 buah
telur puyuh (sy tak pakai) - pelengkap:
- bawang goreng
- irisan
cabe rawit
Setelah semua bahan telah disiapkan kita lanjut untuk langkah pembuatannya.
Ada 5 langkah gampang untuk membuat sop kimlo :
Langkah pembuatan
- Rebus ayam kampung sampai empuk. Ambil ayam kampung. Suwir-suwir sisihkan. Sisa air rebusan ayam kampung sebanyak 2 liter, didihkan lagi.
- Rendam jamur kuping dalam air mendidih. Diamkan hingga mengembang. Cuci bersih. Potong sesuai selera. Sisihkan dulu.
- Cuci bunga sedap malam hingga bersih kemudian ikat simpul setiap helainya agar rapih. Rebus dulu tersendiri sebentar. Buang air rebusannya. Angkat tiriskan. Kalau direbusnya dicampur dengan kuahnya, seringkali jadi pahit kuahnya.
- Tumis bawang putih dan jahe hingga harum. Masukan ke dalam air rebusan ayam. Masukan juga baso ikan, wortel. Setelah wortel dan bakso ikan empuk, masukan jamur, kembang tahu, sedap malam, soun. Tambahkan juga garam, lada, gula, penyedap. Test rasa. Terakhir masukan daun bawang seledri. Aduk rata. Matikan api.
- Sajikan dengan taburan bawang goreng dan irisan cabe rawit.
Semoga resep sop kimlo ini bisa menjadi referensi dan inspirasi dalam memasak di rumah. Terima kasih sudah mengunjungi halaman kami, sampai jumpa di resep selanjutnya!
Bila situs ini berguna, jangan lupa simpan halaman ini dan bagikan ke keluarga, teman-teman atau kerabat anda.